Pengertian File WEBM Adalah dan Cara Membukanya

Pengertian File WEBM Adalah – Anda tentu sudah sering menjumpai file dengan ekstensi WEBM. Sayangnya, beberapa orang masih mengalami kebingungan mengenai file tersebut. Oleh sebab itu, pastikan untuk mengetahuinya lebih lanjut mengenai pengertian file WEBM adalah sekaligus bagaimana cara membukanya.

Pengertian File WEBM Adalah

Perlu Anda ketahui, bahwa WEBM adalah file WEBM video yang sering ditemukan dalam file video. File tersebut bahkan sudah didukung oleh berbagai jenis browser web. Pasalnya, formatnya sendiri sering digunakan pada website HTML5 dengan tujuan melakukan streaming video.

Termasuk Wikimedia maupun Skype. Keberadaannya sendiri akan didasarkan pada format video yang sama dengan memanfaatkan ekstensi file MKV. Adapun kualitas videonya dapat mencapai 360p sampai dengan resolusi lainnya yang jauh lebih tinggi.

Baca Juga : Mengenal File PPTX

Dapat dikatakan pula bahwa file video tersebut adalah format file yang sudah terkompresi. Hal ini dibangun untuk memakai kompresi video VP8 serta Ogg Vorbis untuk audio. Hanya saja sekarang ini sudah mendukung Opus dan VP9.

Bagaimana Cara Membuka File WEBM ?

Apabila Anda sudah menemukan dan mengunduh file video dengan format ekstensi WEBM, maka bisa aja kebingungan saat ingin membukanya. Oleh sebab itu, pastikan mencari tahu caranya terlebih dahulu. Di bawah ini beberapa cara selengkapnya yang bisa dilakukan:

  1. Lewat Perangkat Android

Ketika Anda ingin membuka file WEBM, maka tidak ada salahnya memanfaatkan perangkat Android saja dari rumah. Hanya saja, sangat penting untuk menggunakan aplikasi tambahan pihak ketiga. Agar lebih jelas, simak beberapa langkahnya di bawah ini:

  • Siapkan perangkat Anda
  • Buka aplikasi Playstore
  • Pilih dan unduh aplikasi VCL for Android
  • Tunggu sampai proses pengunduhan berhasil
  • Buka aplikasi VCL
  • Selanjutnya, cari file video WEBM
  • Jika sudah, jalankan file tersebut dengan memakai aplikasinya
  • Lewat Laptop/PC

Anda dapat membuka file video WEBM tidak hanya lewat perangkat smartphone saja. Akan tetapi, bisa juga jika memanfaatkan Windows. Dengan begitu, pastikan memilihnya sesuai dengan jenis perangkat tersebut yang ingin digunakan. Di bawah ini cara membukanya lewat laptop/PC:

  • Siapkan file yang ingin dibuka
  • Jalankan browser Google Chrome
  • Jika sudah, drag file video WEBM ke halaman browser
  • Secara otomatis browser akan memutar video tersebut
  • Selesai

Beberapa Cara Convert File WEBM

Apabila Anda ingin memakai file WEBM, tetapi terdapat program dan perangkat tidak mendukung maka tidak perlu khawatir. Pasalnya, setiap pengguna bisa melakukan convert video ke format lainnya yang jauh lebih mendukung. Agar lebih jelas, simak beberapa cara lengkapnya berikut:

  1. Memanfaatkan convertIO

Saat Anda mempunyai video dengan format WEBM, maka disarankan untuk segera melakukan konversi atau pengubahan format ke yang lainnya. Contohnya adalah format MKV, AVI. MP4, dan lain sebagainya. Di bawah ini langkah-langkah pengubahan tersebut:

  • Buka aplikasi browser Anda
  • Masuk ke situs convertIO
  • Jika sudah, mulai atur ingin mengubahnya ke format apa
  • Tekan tombol Dari Komputer
  • Pilih file video WEBM
  • Klik menu Open
  • Akan muncul tombol convert/mengubah
  • Tekan tombol tersebut
  • Tunggu hingga proses pengunggahan dan konversi selesai
  • Klik menu Download
  • Unduh file video dengan format terbaru
  • Selesai
  • Memanfaatkan Video Converter

Tahukah Anda, bahwa mengubah format file WEBM ke MP4 dapat dilakukan dengan sangat mudah. Pasalnya, sudah tidak perlu lagi mengunduh aplikasi pihak ketiga lagi. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan situs Video Converter. Di bawah ini caranya:

  • Buka situs resmi Video Converter
  • Tekan menu + button
  • Bisa juga dengan seret dan jatuhan file WEBM ke situs
  • Tekan file WEBM yang ingin diunggah
  • Pada menu tarik-turun, tekan video lalu MP4
  • Klik Convert
  • Tunggu sampai selesai
  • Unduh filenya

Itu tadi penjelasan lengkap tentang pengertian file WEBM adalah. Apabila Anda ingin membukanya, maka langsung saja menerapkan beberapa cara di atas. Jika kesulitan maka pastikan segera mengubah format filenya ke yang lain.

About admin

Check Also

Cara Agar Tidak Ketahuan Nyontek di Google Form Via Chrome

Cara Agar Tidak Ketahuan Nyontek di Google Form Via Chrome

Cara Agar Tidak Ketahuan Nyontek di Google Form Via Chrome – Google Form adalah salah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *