Cara Download Aplikasi di Iphone Tanpa App Store iOS Serta Tahap Instal

Cara Download Aplikasi di Iphone Tanpa App Store Bagi pengguna gadget dari Apple baik iPhone, iPod dan iPad yang ingin mengunduh aplikasi dapat melalui layanan resmi App Store. Seperti halnya Google Play Store android, di App Store terdapat bermacam aplikasi seperti game, hiburan, editor foto dan video hingga sosial media.

Namun terkadang ada aplikasi yang diinginkan tetapi tidak tersedia di App Store. Terus bisakah mengunduh aplikasi iPhone tanpa melalui App Store?

Apple memiliki aturan yang ketat terutama dalam sistem instalasi aplikasi. Sehingga perangkat Apple tidak mengijinkan memasang aplikasi tanpa melalui App Store.

Hal ini membuat pengguna produk dari Apple harus memodifikasi dengan melakukan jail break / root jika ingin menginstal aplikasi di luar App Store.

Melakukan root pada perangkat iPhone dan iPad akan berakibat buruk pada perangkat. Apabila ketahuan telah melakukan root pada perangkat, maka pengguna tidak lagi mendapatkan support dari gerai resmi Apple jika sewaktu – waktu terjadi masalah pada perangkat.

Namun jika menginstal aplikasi di luar App Store yang tidak memerlukan perijinan secara advance, pengguna tak perlu melakukan jail break.

Dalam artikel ini Suarasolo akan mengulas cara mendownload dan menginstall aplikasi yang tidak tersedia di iPhone secara aman tanpa menggunakan PC / laptop sekalipun.

Cara Download Aplikasi di Iphone Tanpa App Store

Menggunakan iOSEmus App

Cara pertama yaitu menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti iOSEmus App. Tool ini banyak dipercaya pengguna iOS untuk mendownload aplikasi tanpa App Store.

Bagusnya pengguna tidak perlu melakukan jailbreak pada perangkat iOS nya. Selain itu pengguna dapat mendownload aplikasi tanpa membutuhkan ID Apple yang dimiliki.

Langkah pertama install dahulu aplikasi iOSEmus App. Berikut langkahnya:

  1. Buka browser Safari
  2. Tuliskan website iosem.us
  3. Klik icon aplikasi iOSEmus
  4. Lalu keluar notifikasi dan pilih Allow
  5. Pilih menu Pengaturan / Settings
  6. Pilih Install
  7. Tap pada aplikasi iOSEmus dan klik Install
  8. Tap Done

Setelah iOSEmus terinstal, berikut langkah download app menggunakan iOSEmus:

  1. Buka aplikasi iOSEmus
  2. Cari aplikasi yang diinginkan
  3. Pilih salah satu aplikasi lalu klik tanda ceklist
  4. Tap Get lalu Buka / Open dan Install
  5. Selesai

Jika aplikasi yang dicari tidak ada dalam daftar list, bisa menggunakan alternatif aplikasi iOSEmus seperti AppCake, iOS Ninja dan TweakBox.

Sejatinya aplikasi android tidak dapat berjalan di perangkat iOS. Jika pengguna memiliki file apk android tetap tidak dapat dijalankan pada iOS.

Satu – satunya cara yaitu perangkat iOS harus melalui jailbreak. Setelah itu instal aplikasi iDroid. iDroid merupakan aplikasi yang memiliki interface android yang bisa digunakan untuk iOS.

Cara Install Aplikasi di Iphone – APK

Biasanya saat menginstal aplikasi di luar App Store, akan keluar notifikasi perizinan untuk menjalankan di perangkat.

Hal ini merupakan bentuk proteksi iPhone agar terhindar dari aplikasi yang tidak dikenal dan berbahaya. Namun jika aplikasi yang akan di instal sudah dikenal aman, pengguna bisa melakukan bypass notifikasi ini. Berikut langkahnya:

  1. Pilih menu Pengaturan / Settings
  2. Pilih Menu
  3. Cari dan pilih menu Manajemen Perangkat
  4. Pilih App Perusahaan
  5. Tap tulisan Percayai Aplikasi Baru
  6. Tap Percaya

Salah satu kekurangan menggunakan alternatif App Store ini adalah kadang terjadi revoke.

Cara Download Aplikasi di Iphone Tanpa App Store Tanpa Root

Metode menginstal aplikasi di luar app store berbeda – beda tergantung dari bentuk aplikasi yang didapatkan.

Terdapat 2 metode yang akan dipaparkan dalam artikel ini. Berikut metode tersebut:

1. Pasang Aplikasi iPhone Dengan File IPA

Metode ini membutuhkan perangkat PC / Laptop serta aplikasi Cydia Impactor.

Sebelumnya kamu harus mendownload dan pasang aplikasi Cydia Impactor terlebih dahulu lalu ikuti langkah berikut:

  1. Hubungkan perangkat iPhone dengan PC / Laptop
  2. Buka aplikasi Cydia Impactor dan masukkan file berbentuk IPA ke dalam dengan cara drag and drop.
  3. Masukkan ID Apple
  4. Lalu klik Ok
  5. Pada perangkat iPhone klik Setting- General- Profiles atau Settings- General- Device Management
  6. Klik ID Apple lalu klik Trust

Metode ini bisa dilakukan jika kamu memiliki file aplikasi dalam bentuk IPA.

2. Pasang Aplikasi iPhone Dari File .DEB

Jika kamu memiliki file dalam bentuk .DEB maka bisa mengikuti metode ini.

Metode berikut bisa dilakukan dengan perangkat PC / Laptop Mac saja.

Selain itu dibutuhkan aplikasi tambahan yaitu Xcode dan App Signer. Jika belum memiliki aplikasi tersebut, kamu bisa mendapatkannya secara online.

Berikut langkahnya:

  1. Buka aplikasi Xcode lalu pilih Preference
  2. Pilih tanda + dan masukkan ID Apple
  3. Balik ke menu awal dan pilih Create New Xcode Project
  4. Pilih single view application lalu pilih Selanjutnya
  5. Masukkan data informasi yang diminta lalu pilih Swift. Pastikan juga mengisi sesuai versi iOS dalam Hp
  6. Muncul peringatan lalu klik Fix Issue
  7. Masukkan ID Apple lalu klik Menu dan masukkan nama
  8. Download dan pasang aplikasi App Signer
  9. Buka aplikasi tersebut dan klik Browse
  10. Klik Menu dan pilih ID Apple
  11. Klik dropdown dan pilih aplikasi yang akan diinstal
  12. Klik Start

Setelah itu hubungkan perangkat iPhone atau iPad ke PC / Laptop kemudian ikuti langkah berikut:

  1. Buka Xcode lalu klik Window dan Device
  2. Pilih perangkat dari kolom kiri layar dan pilih tombol +
  3. Pilih file IPA dan klik Open
  4. Pada perangkat iPhone klik Setting- General- Profiles atau Settings- General- Device Management
  5. Pilih ID Apple di aplikasi Xcode dan klik Trust

Aplikasi Cydia Impactor
http://www.cydiaimpactor.com/

Aplikasi App Signer
http://dantheman827.github.io/ios-app-signer/

Akhir

Metode ini aman digunakan di semua perangkat gadget apple baik iPhone, iPod dan iPad. Pastikan kamu menghindari aplikasi ilegal atau yang belum dikenal, bisa saja aplikasi tersebut disusupi virus atau spyware yang bisa mengambil data privasi.

Selain itu pastikan tempat mengunduh aplikasi juga dari website yang sudah memiliki reputasi dan review yang bagus. Demikian artikel tentang Cara Download Aplikasi di Iphone Tanpa App Store – No Root. Selamat mencoba.

About admin

Check Also

Cara Agar Tidak Ketahuan Nyontek di Google Form Via Chrome

Cara Agar Tidak Ketahuan Nyontek di Google Form Via Chrome

Cara Agar Tidak Ketahuan Nyontek di Google Form Via Chrome – Google Form adalah salah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *