Cara Mendapatkan Power Berry Harvest Moon – Power berry adalah buah kecil berwarna merah di game Harvest Moon yang dapat menambah sejumlah stamina.
Dalam game Harvest Moon, pemain memiliki stamina dalam bekerja.
Setidaknya terdapat 10 power berry yang bisa didapatkan dalam game Harvest Moon.
Power berry merupakan item yang sering dicari – cari pemain Harvest Moon.
Pasalnya item ini berguna untuk meningkatkan stamina dikala pemain bekerja serta menambang mineral ore di gunung hingga mencapai level lantai terendah.
Nah bagaimana cara menemukan lokasi power berry di game harvest moon ini?
Dalam artikel ini akan menjelaskan lokasi cara mendapatkan power berry di game Harvest Moon.
Lokasi & Cara Mendapatkan Power Berry Harvest Moon
Berikut lokasi power berry harvest moon serta tahapan mendapatkannya:
- Ladang / Sawah
Gunakan cangkul untuk membuka semua tanah yang ada pada lahanmu. Singkirkan juga kayu, rumput liar dan batu yang menutupi tanah. Maka kamu akan mendapatkan power berry.
- Harvest Goddess / Peri
Lemparkan item / barang yang disukai oleh peri di Spring Mine dekat tambang selama 10 hari berturut – turut.
Pada hari ke-10 peri akan memberikan power berry padamu.
- Shopping Network
Setelah kamu membeli semua barang yang tersedia ditawarkan di televisi, kamu bisa mencoba untuk membeli power berry dengan harga 10.000 G.
- Balapan Kuda
Kamu bisa mendapatkan power berry dari pacuan kuda. Caranya kamu harus membeli tiket untuk bertaruh pada perlombaan kuda.
Jika kamu menang kamu akan mendapat medali. Kumpulkan medali hingga 900 untuk ditukarkan dengan power berry sebagai hadiah.
- Menang Pacuan Kuda
Jika kudamu sudah mencapai ukuran dewasa, kamu bisa membawanya untuk mengikuti perlombaan pacuan kuda.
Jika kamu bisa memenangkan balapan tersebut menjadi nomor 1 maka akan mendapat hadiah power berry.
- Festival Pantai
Festival ini terdapat perlombaan khusus anjing. Kamu bisa mengikut sertakan anjingmu untuk mengikuti lomba jika sudah mencapai dewasa.
Dalam 1 tahun anjing kecilmu akan berubah menjadi dewasa. Setelah dewasa, kamu bisa melatihnya dengan frisbee yang bisa dibeli dari Won dengan harga 5000 G.
Pada tahun kedua di musim Fall / gugur lomba ini biasanya diadakan.
- Memancing
Kamu bisa mendapatkan power berry dari memancing. Sebelum itu, upgrade dahulu alat pancingmu ke level mysterile atau lebih tinggi.
Setelah itu segera memancing di dekat dock kapal pada musim dingin / winter. Lakukan hal ini berulang kali hingga kamu benar-benar mendapatkannya.
- Menambang Winter Mine
Kamu bisa mendapat berry dari tambang (spring mine). Kamu harus mencapai lantai ke 19 untuk mendapat power berry. Lakukan hal ini pada musim dingin / winter.
- Menambang Spring Mine
Kamu harus menggali dan mencapai lantai level 100 di spring mine maka power berry akan muncul secara random.
- Belakang Winter Mine
Pada saat musim salju (winter), danau akan membeku. Kamu bisa berjalan di atasnya dan mengecek tempat di belakang dekat jalan masuk winter mine. Nah disitulah akan terdapat power berry yang tersembunyi.
Berry Biru Misterius di Harvest Moon
Selain 10 power berry di atas, terdapat juga misterius berry di game Harvest Moon.
Berry ini berbeda dengan berry lainnya karena berwarna biru. Berry warna biru ini memiliki kemampuan spesial yaitu dapat mengurangi kelelahan saat bekerja pada hujan ataupun musim dingin.
Pemain bisa mendapatkan berry biru ini dari Kappa. Makhluk Kappa ini dapat ditemui di Winter Mine dan dipancing dengan buah timun (cucumber).
Pemain harus membawa timun dan melemparkannya ke sekitar danau di Winter Mine. Lakukan hal ini selama 10 hari berturut – turut.
Akhir
Untuk melihat status stamina pada karakter harvest moonmu, silahkan klik Select atau Start lalu pilih Earning. Maka akan ada tampilan stamina pada layar atas.
Demikian artikel tentang Cara Mendapatkan Power Berry Harvest Moon Friends of Mineral Town. Selamat mencoba.