Dilansir dari situs resmi kemensos RI bahwa di bulan November 2022 ini pemerintah mencairkan bantuan langsung tunai bahan bakar minyak (BLT BBM) tahap II melalui PT. POS Indonesia.
Adapun besaran bantuannya adalah masing-masin penerima manfaat bansos BLT BBM akan menerima Rp 300.000 tunai.
Masyarakat dapat langsung mengecek daftar penerima bantuan sosial (bansos) bantuan langsung tunai bahan bakar minyak (BLT BBM) tahun 2022 ataupun daftar usulan DTKS secara daring.
Pemerintah telah menyiapkan Aplikasi Cek Bansos bagi masyarakat yang ingin daftar DTKS secara mandiri via daring (online).
Berkas persyaratan daftar usulan DTKS tentunya harus dilengkapi lampiran administrasi yang dibutuhkan agar lolos Verifikasi oleh Pemerintah sehingga bisa cair.
Pemerintah terus melakukan pengkinian data secara berkala agar penyaluran bansos bisa tepat sasaran, bagi masyarakat yang sekiranya layak terdaftar dalam DTKS (Data Terpadu Kesejateraan Sosial).
Pada Aplikasi Cek Bansos selain bisa mengusulkan daftar DTKS secara mandiri, masyarakat juga dapat mengajukan keberatan apabila ada penerima manfaat yang dinilai tidak layak mendapat dana bansos.
Sertakan bukti yang sah apabila ingin melaporkan adanya penerima manfaat yang tidak sesuai kriteria atau kategori masyarakat yang mampu secara fianancial.
Cara Daftar DTKS dan Cek Penerima Manfaat Via Aplikasi Cek Bansos
Untuk dapat mengusulkan pendaftaran DTKS secara mandiri melalui Aplikasi Cek Bansos silahkan lakukan pengunduhan terlebih dahulu lalu install di perangkat anda.
Temukan Aplikasi Cek Bansos di Playstore untuk pengguna Android atau Appstore untuk pengguna IOS, jangan lupa siapkan data kependudukan anda.
Dafar Usulan DTKS:
1). Daftar akun di Aplikasi Cek Bansos
2). Klik menu “DAFTAR USULAN“
3). Masukkan data kependudukan calon penerima manfaat yang diusulkan, karena data akan dipadankan dan diverifikasi oleh verifikator saat mengusulkan penerima bansos BLT, Anda juga harus melampirkan swafoto KTP dan foto kondisi rumah dari calon yng diusulkan tersebut.
4). klik “Tambah Usulan” dan pengusulan penerima BLT telah selesai.
Cek Daftar Nama Penerima Manfaat:
1. Login menggunakan akun yang telah didaftarkan
2. Klik Menu “Cek Bansos” untuk mencari daftar penerima bansos BLT BBM 2022
3. Masukkan data wilayah berupa provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, kelurahan/desa, dan nama sesuai KTP
4. Klik tombol “Cari Data”, sistem akan menampilkan hasil pencarian penerima bansos Kemensos berdasarkan data yang diinputkan.
Klik INSTAL untuk memasang Aplikasi Cek Bansos pada perangkat anda.